Meskipun Westie dan Scottish Terrier berkerabat dekat, namun mereka memiliki perbedaan pada bentuk kepala. Scottish terrier memiliki bentuk kepala persegi sedangkan Westie cenderung bulat. Bulu pada wajah dibentuk hingga menyerupai “Westie look” yang seperti wajah singa.Untuk itu, wajahnya tidak boleh terlalu panjang. Panjang moncong tidak melebihi lebar tengkorak. Westie memiliki telinga yang berdiri tegak. Hidung harus berwarna hitam. Bibir harus berwarna hitam. Westie mempunyai gigi yang cenderung besar untuk ukuran anjing itu. Posisi gigi membentuk gigitan menggunting atau tepat terkatup antara gigi atas dan gigi bawah, tidak undershoot atau uppershoot.
Ekor harus berbentuk seperti wortel, di bagian pangkal tebal dan mengecil kearah ujung ekor. Posisi ekor harus tegak ke atas, ujung ekor tidak boleh melebihi tinggi kepala. Ekor tidak boleh melengkung ke dalam atau jatuh ke belakang. Westie memiliki dada dan tulang rusuk belakang yang dalam, dengan punggung yang lurus dan bagian kaki belakang yang kuat dengan kaki yang berotot. Ayunan langkah bagus, tidak melebar dengan siku belakang yang bagus, pendek dan sejajar saat dilihat dari belakang. Sehingga menunjukkan sebuah kombinasi yang sempurna antara kekuatan dan aktivitas. Siku belakang yang lemah, terlalu panjang serta ayunan langkah yang kurang bagus adalah kesalahan. Kaki belakang lebih kecil daripada kaki depan. Westie memiliki bulu sepanjang kurang lebih 5 cm, berwarna putih, kasar, dengan bulu yang lembut di dalamnya. Westie harus selalu tampil rapi, bulu di punggung dan di samping dirapikan sehingga menyatu dengan bulu yang lebih pendek pada leher dan pundak. Berat badan Westie antara 7,5 – 10 kilogram, dengan tinggi badan 26 cm untuk betina dan 28 cm untuk jantan.


0 comments to "Anjing West Highland White Terrier"

Post a Comment